Ngopi Bareng Warga Banjarnegara, Ganjar Serap Semua Aspirasi Masyarakat
Banjarnegara, temponews.online - Adakan agenda ngopi berang dengan para warga di Kabupaten Banjarnegara, Ganjar Pranowo serap semua aspirasi dari masyarakat secara langsung.
Capres yang diusung oleh PDI Perjuangan, Ganjar Pranowo menggelar sebuah acara untuk bisa memberikan kesempatan kepada masyarakat agar menyampaikan usulan dan permasalahan yang ada di desa mereka untuk bisa mendapatkan solusi secara langsung.
Tujuan dari diadakannya agenda ngopi bareng bersama dengan warga itu tentunya juga untuk bisa menjadi jauh lebih dekat dengan masyarakat.
Diketahui bahwa beberapa permasalahan yang dialami oleh warga di Banjarnegara adalah kesulitan pupuk, stunting hingga adanya permintaan bantuan.
Salah satu warga Desa Mertasari, Yatin Suyatno menyatakan bahwa selama ini memang masyarakat sulit untuk mendapatkan pupuk yang sesuai dengan luasan lahan yang digarap mereka.
Kemudian, mendengarkan adanya keluhan tersebut, Ganjar Pranowo langsung menanggapi aspirasi itu dengan baik dan memberikan solusi agar bisa segera teratasi.
Sebagai informasi bahwa ternyata acara ngopi bareng ini sudah berkali-kali dilakukan oleh pria yang juga menjabat sebagai Gubernur Jawa Tengah itu.
Hal tersebut memang untuk bisa menyerap seluruh aspirasi warga serta memberikan edukasi kepada masyarakat mengenai berbagai program yang bisa langsung dirasakan mereka.
Selain itu, kedatangan dari pemimpin yang identik dengan rambut putih tersebut juga untuk bisa memastikan programnya terkait upaya menekan angka kemiskinan ekstrem bisa terlaksana dengan baik.
Menurutnya, karena adanya kondisi terkait pendidikan yang menjadi masalah dalam pengentasan kemiskinan ekstrem di Banjarnegara.
Maka dari itu, Ganjar langsung memberikan solusi berupa sekolah gratis dan bekerja sama dengan pihak Pemkab serta dinas setempat.
"Dia hanya butuh sekolah, kami minta dia sekolah kami gratisin semua. Entah kejar paket, atau apapun karena usianya 15 tahun, saya khawatir nanti dinikahkan dini, jangan sampai," ujarnya.
Lebih lanjut, kader PDI Perjuangan tersebut juga mengungkapkan berbagai macam programnya dalam upaya untuk pengentasan kemiskinan ekstrem.
"Catatannya, ini yang kami kejar. Satu, siapa yang miskin kategori ekstrem ketemu rumahnya tidak layak huni. Rumahnya kami bantu, jamban kami kasih, air bersih sudah masuk, listrik juga dapat bantuan dari provinsi, komplit. Rumahnya sudah jadi dan sudah layak," katanya.
Menjadi sosok pemimpin yang sangat dekat dengan rakyat, memang merupakan salah satu poin utama yang dimiliki oleh Ganjar Pranowo. Sehingga tidak heran, mengapa elektabilitas yang dimilikinya terus meningkat.
Terkait hal itu, Juru Bicara PPP, Usman M Tokan menyampaikan bahwa pihaknya terus optimis mengenai bagaimana angka elektoral yang dimiliki oleh Capres yang partainya usung tersebut.
“Insyaallah, Mas Ganjar akan leading [memimpin] ketika kita bergerak serentak," ungkapnya.